Read more: http://mas-andes.blogspot.com/2012/11/menggabungkan-3-kotak-komentar-blogger.html#ixzz2idL4sZne Majelis Ta'lim Ibu-Ibu - PKK PERUM BMP RW 023

-

-

15.24
0
Salah satu kegiatan yang juga rutin dilaksanakan oleh ibu-ibu dilingkungan RW 023 adalah majelis taklim atau wirid. Kegiatan ini berlangsung di Musholla Atta'awun. Sedianya, wirid ibu-ibu dilaksanakan dua kali sebulan pada hari Jum'at, yaitu pada pekan kedua dan keempat. Namun dari hasil musyawarah pada tanggal 30 Agustus 2013 yang lalu, berdasarkan usulan-usulan dari anggota, maka wirid dilaksanakan setiap pekan atau empat kali sebulan.

Ibu-ibu sedang khusyuk mendengarkan ceramah agama

Kegiatan yang dilaksanakan pada setiap pekannya pun telah ditetapkan berdasarkan kesepakatan bersama, yaitu :
  1. Pekan I   : Tadarus
  2. Pekan II  : Tadarus
  3. Pekan III : Membaca Yasin
  4. Pekan IV : Ceramah
Ustzh Hafifah Rasheed, S.Ag


Dengan ditambahnya frekuensi wirid serta adanya variasi kegiatan dalam setiap pekannya diharapkan seluruh anggota wirid lebih termotivasi lagi dalam mengahdiri wirid. Diharapkan pula tujuan pelaksaan wirid yaitu menjadi majelis ilmu dan majelis dzikir dapat tercapai. Dengan demikian keberadaannya dapat menjadi sarana untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan bagi seluruh anggota serta menghadirinya diberi ganjalan pahala oleh Allah SWT. Aamiin.


0 komentar:

Posting Komentar